PROJECT GAME VIRTUAL REALITY BANDAI NAMCO

VR ZONE :  PROJECT I CAN




Bandai Namco sebagai salah satu developer game akan ikut ambil bagian dalam game berkonsol Virtual Reality (VR). Pihak Bandai Namco sudah menyatakan pada bulan April ini akan membuka sebuah temapt di Tokyo untuk melakukan uji coba pada beberapa game yang akan di rilisnya untuk konsol VR. VR Zone : Project I Can adalah nama dari kegiatan yang dilakukan oleh developer game asal Jepang itu. Tujuan diadakannya project ini adalah untuk mendapatkan pendapat dari para gamers tentang game mereka yang berbasis VR itu.

Asiknya, kalian dapat memainkan game yang ditawarkan developer terbesar di Jepang secara cuma-cuma alias gratis. Tetapi dengan satu syarat, yaitu kalian harus memberikan tanggapan tentang pengalaman dan keseruan dari game yang kamu mainkan. Saat ini developer game Jepang yang berdiri semenjak 31 Maret 2006 itu baru menyediakan 6 game testimoni. Berikut adalah daftar keenam game tersebut.

1. Fear of Height Show : Game ini akan menantang adrenaline kami, sebab kamu memiliki tugas untuk menyelamatkan kucin yang berada di ujung papan kayu. Dan papan tersebut berada di luar jendela apartmen kamu yang tingginya mencapai 650 kaki.

2. Ski Rodeo : Permainan simulasi ski yang akan melewati tebing yang tinggi dan curam.

3. Real Drive : Seperti bermain GrandTurismo namun bedanya adalah kamu akan merasa berada di dalam balapan langsung.

4. Train Meister : Disini kamu akan bekerja menjalankan sebuah kereta di Tamanote Line.

5. Escape Ward Omega : Permainan horor ini akan mebuat kamu berada di sebuah rumah sakit yang kosong dan gelap.

6. Argyle Shift : Permainan ini akan membuat kamu dapat mengendalikan sebuah robot raksasa dan kamu yang menjadi pilotnya.

Menurut kabarnya Bandai Namco akan membuka teaser game VR sampai pada pertengahan Oktober 2016 nanti. Dibawah ini merupakan sebuah cuplikan game Fear of Height Show. Dan beberapa orang yang sedang mencoba permainan tersebut. Bagaiman ? apakah kamu berani untuk memainkan game-game VR Bandai Namco ?

0 komentar: